Dispsiad menerima audiensi kedua rencana kegiatan Pemeriksaan Psikologi (Rikpsi) Seleksi Penerimaan Taruna Baru (SPTB) Politeknik Siber dan Sandi Negara di Dispsiad

Sangkuriang. Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat (Dispsiad)
menerima audiensi kedua rencana kegiatan Pemeriksaan Psikologi (Rikpsi) Seleksi Penerimaan Taruna Baru (SPTB) Politeknik Siber dan Sandi Negara di Dispsiad, Bandung (11/07/2023)

Audiensi dilaksanakan untuk menyiapkan kegitan rikpsi yang lancar dan aman sesuai dengan tujuan pemeriksaan psikologi. Tujuan rikpsi pada kegiatan SPTB untuk mengukur potensi psikologi calon taruna poltek SSN berdasarkan persyaratan kualifikasi aspek psikologis yang telah ditetapkan, agar mampu mengikuti program pendidikan Poltek SSN selama 4 tahun dengan optimal.

Acara dihadiri 6 orang tim perwakilan BSSN, terdiri atas Para Dosen, Biro OSDM, Psikolog, dan para pengasuh Psi Poltek. Dari Dispsiad, hadir Sesdispsiad, Kalabangpsi, perwakilan dari Subdisbinmatpsi, dan Kabagprogar serta staf yang terkait.

Acara bertujuan untuk membahas substansi pemeriksaan psikologi tertulis, terkait aspek-aspek psikologis yang dibutuhkan untuk menjaring Calon Taruna/i Poltek SSN yang nantinya akan diarahkan ke beberapa Prodi, yaitu: Rakayasa Perangkat Keras Kriptografi (elektro), Rekayasa Keamanan Siber (Jaringan), Kripto (matematika), dan Perangkat Lunak Kriptografi (Komputer/Jaringan).

Dalam acara tersebut, oleh kabagprogar Setdispsiad, memaparkan terkait dengan teknis dan mekanisme pelaksanaan rikpsi. Perwakilan dari Binmat (Letkol Caj Ferdy Eko), memaparkan terkait dengan substansi psikologi pada pemeriksaan psikologi tahun 2023, dengan mempertimbangkan sejumlah persyaratan psikologi yang dibutuhkan pada setiap prodi.

“UPAKRIYA LABDHA PRAYOJANA BALOTTAMA”
(Mengabdi untuk membentuk Prajurit yang berdaya guna dan berhasil guna)